Rahmad Sukendar Desak Polda Lampung Tangkap Pelaku Penembakan 3 Polisi di Way Kanan

ARD-NEWS.COM.Way Kanan // Ketua Umum BPI KPNPA RI, Rahmad Sukendar, menyampaikan belasungkawa mendalam atas gugurnya tiga anggota Polres Way Kanan dalam penggerebekan arena sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Lampung, Senin (17/3). Ia meminta Polda Lampung bergerak cepat menangkap pelaku penembakan tersebut.

“Tidak boleh ada lagi polisi yang tewas di tangan penjahat. Jika kondisi rawan, setiap personel yang bertugas harus diperlengkapi dengan rompi anti-peluru dan senjata yang memadai,” tegas Rahmad Sukendar.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari, mengonfirmasi bahwa insiden penembakan terjadi ketika 17 personel kepolisian mendatangi lokasi sabung ayam. Setibanya di tempat kejadian, mereka langsung diserang dengan tembakan oleh orang tak dikenal, yang menyebabkan gugurnya Kapolsek Negara Batin IPTU Lusiyanto, Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda Ghalib Surya Ganta.

Saat ini, jenazah ketiga anggota kepolisian tersebut telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk autopsi. Kapolda Lampung juga turun langsung ke lokasi kejadian guna memastikan langkah-langkah penyelidikan lebih lanjut.

Di sisi lain, beredar informasi bahwa arena sabung ayam yang digerebek diduga terkait dengan oknum TNI. Menanggapi hal ini, Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Eko Syah Putra Siregar menyatakan pihaknya masih mendalami dugaan tersebut.

“Jika ada keterlibatan oknum TNI, kami pastikan akan ada sanksi tegas sesuai hukum yang berlaku,” ujarnya.

Kasus ini tengah menjadi perhatian publik, terutama terkait keselamatan aparat yang bertugas di lapangan. Banyak pihak mendesak agar kepolisian segera menangkap pelaku dan memastikan peristiwa serupa tidak terulang.(red)